Langsung ke konten utama

Make Up Favorit kuuuu!



Hai temen-temen! Alhamdulillah aku bisa sharing lagi lewat blog. Hiks karena masih peralihan dari mahasiswa menjadi orang yang bekerja, membuatku perlu menyesuaikan & belajar banyak hal sehingga nggak aktif nulis di blog. Tapi untuk sharing di instagram masih lumayan berjalan, jadi kalian temen-pembaca bisa follow aku di instagram yaaaa ( @irmatyan22_ ).

Wkwk, sudah cukup basa-basi nya. Yup! Sesuai judul aku mau sharing tentang make up look yang lagi aku suka & aku bakal sharing disini produk2 yang sering aku pakai. Seperti foto di atas, aku suka banget korean look yang identik dengan wajah bersih & glowing, lipstiknya di ombre, alisnya natural & rapi wkwk, warna-warnanya juga soft-soft (wkwk semoga kalian paham maksudku).

Nah, karena kulitku cenderung kering, selain memakai facial wash & toner sebelum make up, aku pakai essence & serum sebelumnya. Tujuannya biar wajahku tetep lembab dan foundation mau nempel dengan sempurna wkwk. Ini dia essence & serum yang sering ku pakai :


Aku pakai suka-suka sih kadang "wardah white secret pure essence" atau " Pratista centella enrich essence", karena keduanya sama-sama bagus, teksturnya cair dan bening seperti air, mudah meresap, dan lembabnya oke. Dilanjut aku pakai "Try me Brightening Serum" yang mana bikin kulitku lebih lembab dan kenyal. Essence ataupun serumnya aku pakai sedikit aja. Next lanjut ke primer :


Ketiga primer diatas adalah favoritku dan masing-masing memiliki kelebihan sehingga aku pakainya sesuai sikon hehe. Kalau aku ingin kulit cerah dan sekalian terlindungi dari sinar matahari pakai " "Maybelline Bright Pink". kalau inging kulitku lebih halus dan nahan minyak area T zone aku pakai "Maybelline Pore Eraser". Nah kalau kulitku lagi kering-keringnya nih aku pakai "Mirabella". Di look foto diatas aku pakai yang maybelline bright pink. Lanjut ke foundation :




Disini aku punya 2 foundation favorit yaitu "Make Over Ultra Cover liquid Matt" dan "Nyx Can't Stop Won't Stop". Dua-duanya coveragenya medium, hasil matte namun nggak bikin sampai kering banget diwajahku, dan lumayan awet di pakai lama tanpa bikin T zone ku lebih berminyak . Jadi keduanya aku pakai kalau bakal ada acara yang membutuhkan waktu berjam-jam. Terus favoritku "Mirabella BB Cushion" karena misal dipakai daily juga oke, coveragenya lumayan, warnanya sangat menyatu dengan kulitku, mudah banget di blend jadi cocok banget pas misal aku keburu-buru, dan hasilnya halus & dewy diwajahku. Cocok juga dibawa kemana-mana. Dan untuk look di foto aku pakai cushion mirabella. Next lanjut ke eyeshadow :


Ini dia dua eyeshadow palette favoritku, harganya terjangkau dan banyak banget warnanya. Kalau saat ada acara-acara aku cenderung pakai "Focallure Twilight" karena warnanya cenderung ke orange ,gold dan maroon. Sedangkan dandan-dandan natural dan berwarna - warni aku pakai "Beauty Glazed Gorgeous Me". Dan untuk look sperti di foto aku pakai yang beauty glazed karena aku ambil warna coklat yang natural. Lanjut ke pensil alis dan eyeliner :


Untuk pensil alis dan eyeliner aku pakai produk dari "Salsa". Pensil alisnya terdiri dari 2 warna yaitu hitam dan coklat tua, dan tentunya aku pakai yang coklat tua biar nggak keliatan terlalu tegas dan lebih tua wkwk. Pensil alis ini sudah lengkap dengan rautan dan sikat alis jadi praktis banget. warna hitam pensilnya kadang juga masih berfungsi untuk aku pakai di ujung alis secara tipis-tipis. Eyelinernya lumayan oke namun masih kurang runcing menurutku tapi masih okelah. Bentuk pen juga memudahkanku membuat eyeliner lebih rapi & menurutku cocok bagi pemula juga. Lanjut ke mascara:

Aku punya 2 mascara favorit untuk saat ini yaitu "Loreal Lash Paradise" dan "Black Rouge CG lash cara". Dua-duanya berwarna hitam, bikin mata lentik dan waterproof. Kalau Loreal bikin bulu mata ku keliatan lebih lebat dan bervolume, sedangkan Black Rouge bikin bulu mataku kepisah-pisah seperti look korea yang lagi ngetrend saat ini. Lanjut ke blush on :


Brun-Brun cream blush ini awet banget dipakai seharian jadi aku suka. Keduanya dipakai setelah foundation sebelum bedak. Fanbo ini multi fungsi banget bisa buat lipstik dan blush on, jadi kalo aku keburu-buru pakai yang fanbo. Untuk look seperti di foto aku pakai yang fanbo. Lanjut ke contour dan concealer :


Biar wajahku lebih berdimensi perlu pakai contour dan concealer, jadi aku pakai "Catrice All Around concealer". Palette ini lengkap banget dan teksturnya creamy mudah diblend juga. Lanjut ke bedak :


Dua bedak tabur favoritku yaitu "Ultima II" dan "Revlon", alasanku pakai bedak tabur karena ringan dan aku tidak terlalu suka hasil yang sangat matte karena wajahku yang cenderung kering tadi. Lanjut ke lipstick :

Susah banget buat milih mana lipcream favorit. Nah disini aku punya 5 lipcream dan 1 lipgloss favorit. Untuk tampilan yang sangat natural aku pakai "Make Over shade vanity no.14" dan "Nama no. 06" lalu bisa aku tambah pakai lipgloss "Mac Dazzle Glass Baby Sparks". Kalau bold aku biasanya pakai "Black Rouge shade 07" atau "Fanbo yang merah (lupa shade)". Terus untuk ombre seperti look foto diatas aku pakai "Nama no.06" diseluruh bibir dan bagian dalam bibir pakai "Blackrouge no. 07". Terakhir Highlighter :



Highlighter favoritku punya "Femme shade pearly", bagus banget dipakai bikin glowing dan shimmernya lembut. Mudah diaplikasikan diwajah, mudah di ratakan dan cocok dibawa kemana-mana.

Oh ya temen-temen, selain bahas make up favoritku di tulisan ini aku juga mau ngenalin kalian tentang salah 1 komunitas beauty yang ada di Surabaya yaitu Beauty Influencer Surabaya (BIS). BIS ini merupakan wadah bagi para beauty enthusiast untuk menemukan teman-teman yang memiliki hobi yang sama, disini kita sharing ilmu bareng-bareng dan sering collab bareng juga. Oh ya, meskipun namanya mengandung "Surabaya" namun komunitas ini mencakup seluruh Indonesia. Yuk follow Ig nya https://www.instagram.com/beautyinfluencersby dan like fb page nya juga ya : https://m.facebook.com/Beauty-Influencer-Surabaya-2164259136951588/

Thankyou sudah membacaaaa! See youuu





Komentar

  1. Natural banget yaaa hasilnya. Penasaran sama highlighternya femme gils

    BalasHapus
  2. Baik , aq dpt referensi conceler stlah baca review dari qm beb, stalah ini aq mau nyoba conceler dari catrice ..

    BalasHapus
  3. ya ampun bagus ya warna highlighternya beb pengen cobain deh wkwk

    BalasHapus
  4. primernya maybeline yang mana ir yang cocok buat normal-dry


    anandadppl.com

    BalasHapus
  5. Aku juga suka pol sama cushionnya mirbel... Untung kmrin ada sale... Aku jdi ada stok cushion 🤣

    BalasHapus
  6. sngat informatif sekali kak blog kakak, bs dijadikan refrensi juga nih

    BalasHapus
  7. Aku suka banget sama mascara dari blackrouge bisa melentikkan banget sih

    BalasHapus
  8. Priner dan cushion kamu banyak bgt beb, klo makwup tinggal pilih y😍

    BalasHapus
  9. Racun beauty glazed dimana-mana, jadi kebelet beli kan ☹️

    BalasHapus
  10. Love your makeup ♥ jadi makin penasaran sama produknya Femme :( thanks for sharing!

    BalasHapus
  11. Pengen banget Mascara nya Loreal, pas Mascara ku mo habis nih

    BalasHapus
  12. Wah ada mascaranya loreal aku penasaran banyak review yang bilang bagus masuk wishlist nih

    BalasHapus
  13. Loreal lash paradise kesukaan aku juga selain maybeline total temptation

    BalasHapus
  14. Lagi lagi aku ke racun sama highlighter stick nyaa huhuuu... pakai concelear warna warna seperti itu aku belum pernah nih kak.. terima kasih sharingnyaa

    BalasHapus
  15. Aku juga pake ir eyebrow dr salsa.. gilaaa dia pigment nya tuebel lohhh.. trus aku paling suka rautannyaaa.. bener2 runcing + awettt

    BalasHapus
  16. Aku suka banget loreal lash paradise selalu jadi pilihan waktu aku bermakeup

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

[Review] BB beauty booster dari LSkin bikin kulit glowing!

Halo temen-temen, kali ini akhirnya bisa review produk lokal lagi yaitu BB beauty booster dari LSkin. Akhir-akhir ini aku lebih suka dengan look yang natural gitu, tetapi kalau cuma pakai pelembab+sunscreen kadang dosa-dosa di wajah tidak tertutupi. Namun kalau pakai foundation terlalu berat untuk sehari-hari. Alhamdulillah banget akhirnya nemu BB beauty booster ini dan aku mau sharing ke temen-temen juga nih. Yuk simak! Packagingnya berwarna gold jadi  memberikan kesan yang sangat mewah dan ukurannya termasuk travel friendly. Krim ini berwarna cukup light, jadi menurutku cocok untuk kulit kuning langsat hingga putih. Krim ini sangat moist, halus, dan mudah diratakan (cocok banget buat yang suka buru-buru ngampus kayak aku wkwkwk). Oh iya, bb beauty booster ini mengandung SPF 30 PA ++, so menghemat waktu banget nggak perlu mengaplikasikan sunscreen terlebih dahulu. Kulitku kan tergolong kering, namun dengan memakai bb beauty booster ini kulitku bisa glowing dan akan mak

[Review] Resep Ajaib!!! Buy Me Body Wash dan Bhincotan Charcoal

Halo temen-temen, senang sekali kali ini bisa review 2 produk hits dari Buy Me. Btw ini pertama kalinya aku cobain charcoal bubuk untuk dipakai sikat gigi lho. Yuk kenalan lebih dekat sama 2 produk ini. Apa itu Buy Me Bincotan Charcoal ? Bincotan charcoal merupakan arang dari kayu yang dibakar hingga suhu 1200 C yang memiliki berbagai manfaat untuk tubuh, yaitu sebagai detoksifikasi, meningkatkan kesehatan mulut, dan sebagainya. Charcoal dari Buy Me ini bukan dari batok kelapa/bambu. Selain itu sudah halal dan food grade sehingga aman untuk dipakai. Apa manfaat Bhincotan Charcoal? Bhincotan charcoal dari buy me ini punya beberapa manfaat yaitu: ☑️ Memutihkan gigi ☑️ Menghilangkan plak dan karang gigi ☑️ Bisa dipakai untuk masker komedo ☑️ Dapat mencerahkan ketiak dan bagian tubuh lainnya ( dicampur dengan body wash) ☑️ Dapat mengurangi ketombe dan rambut lepek ( dicampur dengan shampoo) Berapa harga Bhincotan Charcoal? Harga si kecil yang punya berbagai man

Review Skincare Envygreen untuk kulit normal to dry

     Halo teman-teman, kali ini aku mau ngreview skincare lagi lho yaitu envygreen. Hal pertama yang membuatku tidak takut untuk mencoba skincare envygreen adalah karena dia sudah BPOM, no merkuri, dan no hidroquinon. Oh iya, tipe kulitku normal cenderung kering, jadi memang jarang jerawatan, tetapi kalau kulitku tidak terhidrasi dengan baik juga bisa bikin kulitku jerawatan juga. Alhamdulillah envygreen cocok banget buat kulitku dong. Btw, disini aku nyobain 7 produk-produknya terus aku dapat 1 pouch cantik juga, simak reviewnya yuk! 🌿 envygreen gentle clean facial foam Isi dari facial foam ini lumayan banyak yaitu 100ml. Facial foam ini berwarna bening alias transparan dan teksturnya lumayan kental. Yang aku suka busanya lembut di kulit , busanya cukup banyak dan membersihkan kulitku tanpa membuatnya kering. 🌿 face toner Isi dari face yoner ini sama seperti facial foamnya yaitu 100ml dan berwarna bening juga namun tidak kental. Toner ini membantu kulitk